}

Senin, 18 Maret 2013

MENJUAL DIRI ANDA DI MATA WANITA


MENJUAL DIRI ANDA DI MATA WANITA SEPERTI BREAD TALK 

 jual diri di mata wanita
Kali ini, saya akan ulas lebih dalam lagi bagaimana Anda bisa mengaplikasikan strategi Bread Talk hingga menjadi pria menarik. Buatlah para wanita mengantri mendapatkan Anda! Dengan menciptakan siklus yang mirip dengan antrian Bread Talk, more and more women will come to you!
Strategi lainnya; Be Everywhere! Sama seperti Bread Talk yang ada di mana-mana, Anda juga harus memperluas lingkaran  pergaulan Anda sampai ke mana-mana. Terutama ke tempat-tempat  di mana banyak bertebaran tipe wanita yang Anda inginkan. Saya memiliki teman yang memiliki lingkaran pergaulan sangat luas, di mana ada acara menarik di situ dia berada. Tak heran banyak sekali wanita yang mengenalnya.
Apabila wanita-wanita tersebut sudah mengetahui keberadaan Anda, strategi berikutnya adalah; Buat diri Anda menjadi BERHARGA dan DIINGINKAN. Kalau diterjemahkan ke dalam bahasa romansa: JUAL MAHAL. Buat diri Anda menjadi langka dan susah didapat. Jangan mengobral diri Anda. Jangan sms dan menelpon setiap saat setiap waktu. Sesekali, jangan balas sms dan jangan angkat telpon dari dia. Katakan Anda sibuk dengan hobi atau bisnis terbaru Anda.
Bayangkan perasaan wanita-wanita tersebut. Mereka tahu keberadaan Anda, mereka sering melihat Anda, mereka mengenal Anda, tapi mereka harus berjuang keras dan bersaing untuk mendapatkan Anda! Bagi wanita, tidak ada yang lebih menarik daripada pria jual mahal, karena semua pria di luar sana langsung mengobral diri habis-habisan pada kencan pertama. Pria yang jual mahal itu langka!
Ya saya tahu, semua yang saya bagikan kedengarannya too good to be true. Memang lebih mudah berbicara daripada melakukan. Tapi Anda dapat membuat ini terjadi pada Anda! Dengan strategi  yang tepat, tentunya.  Asal tahu saja, sadar atau tidak sadar, wanita-wanita cantik di luar sana juga melakukan strategi yang sama! Mereka percaya diri dan tahu mereka berkualitas, mereka mengkemas diri mereka dengan ‘packaging’ super keren;make-up yang cantik, rambut ala iklan shampo dan dress themselves up. Setelah itu, mereka membuat diri mereka menjadi susah didapat dengan jual mahal. Menolak ajakan dinner, membalas SMS setelah 3 jam, dan terkadang tidak mengangkat telpon. Alhasil, Anda bisa lihat antrian panjang pria-pria ngarep (termasuk Anda) yang ingin mendapatkan mereka. Strategi yang sempurna!
Siapa bilang wanita itu tidak strategis dan taktis? Tidak ada yang salah dengan itu. Karena itu adalah strategimarketing yang diperlukan untuk memastikan pria-pria tetap mengantri di belakang mereka. Saya percaya di seantero Jakarta ini pasti ada bakery yang menjual roti floss yang jauh lebih enak dibanding Bread Talk, tapi karena strategi marketing yang tidak efektif (atau bahkan tidak punya strategi),  tidak ada yang tahu keberadaanbakery tersebut.
Sama halnya seperti Anda. Saya percaya Anda adalah pria berkualitas dan memiliki masa depan cerah. Tapi sayangnya selama ini TIDAK ADA yang tahu betapa berkualitasnya Anda, akhirnya Anda hanya bisa menunggu keberuntungan. Sungguh disayangkan sekali…
Apapun pilihan Anda, lakukan sekarang juga bro!

Tidak ada komentar:

Pasang Emoticon Anda!

Posting Komentar