}

Senin, 18 Maret 2013

CARA AGAR PACARAN TIDAK MEMBOSANKAN


CARA AGAR PACARAN TIDAK MEMBOSANKAN
Hubungan berpacaran adalah hubungan percintaan antara dua sejoli. Mereka yang menjalin hubungan asmara atau percintaan tentunya mengharapkan hubungan pacaran yang selalu romantis, harmonis, awet dan langgeng. Namun, hubungan pacaran pacaran tak selamanya berjalan mulus sesuai dengan komitmen tapi kadang kala berakhir derita.
Berbicara tentang berakhirnya hubungan pacaran yang berakhir dengan duka, banyak hal yang menyebabkan hubungan pacaran tak semanis yang diharapkan. Apa saja sebab-sebabnya? hal-hal apa sajakah yang mempengaruhi putusnya hubungan percintaan? yang paling banyak dan kerap terjadi adalah karena adanya pihak ketika alias terjadinya perselingkuhan. Bicara soal selingkuh, Anda bisa baca artikel berjudul Cara Mencegah Terjadinya Hubungan Selingkuh (Perselingkuhan). Pada umumnya, putusnya hubungan percintaandisebabkan karena sudah tidak ada kecocokan lagi diantara pasangan.
Sayangnya, biasanya hubungan pacaran yang sudah tidak memiliki kecocokan terjadi karena mulai tumbuhnya rasa bosan terhadap hubungan percintaan, hubungan asmara, hubungan dalam berpacaran dan bosan terhadap perilaku pasangan. Hm, ini sangat mengerikan bukan? lalu bagaimana tips supaya hubungan berpacaran nggak ngebosenin? oke deh, berikut ini cara agar hubungan pacaran tidak membosankan saya kupas sebagai berikut:
  • Buatlah komitmen yang realistis. Sebuah komitmen memang sangat dibutuhkan dalam berpacaran. Namun, Anda bersama pasangan harus hati-hati dalam membuat sebuah komitmen. Mengapa demikian? alasannya adalah jika komitmen yang Anda buat terlampau over dikhawatirkan akan menimbulkan permasalahan-permasalahan di kemudian hari. Ingat, komitmen dalam permintaan itu penting!
  • Komunikasi jarak jauh yang bervariasi. Dalam hubungan berpacaran, komunikasi juga sangat penting, tak hanya mereka yang menjalin hubungan pacaran jarak jauh saja yang membutuhkan koneksi superkuat, tetapi pada umumnya setiap hubungan berpacaran juga perlu komunikasi yang intensif agar hubungan pacaran tetap langgeng dan awet. Namun, jenis dan cara komunikasi nya jangan monoton, karena ini bisa menimbulkan rasa bosan, akhirnya bisa menyebabkan hubungan pacaran ngebosenin. Solusinya adalah dengan melakukan komunikasi dengan telepon, melalui pesan singkat (SMS), email, chatting, ataupun melalui video streaming tergantung kebutuhan. Jika hal ini dilakukan, tentu sangat menarik bukan?
  • Berduaan tak selalu untuk bercinta atau memadu kasih. Saat Anda bersama pasangan, tentu pemikiran Anda adalah hanya untuk bercinta, bermesraan, memadu kasih dan sebagainya. Nah, mulai hari ini pemikiran seperti ini buang-buang jauh. Berduaan bersama pasangan tidak harus atau tidak selalu dilakukan hanya untuk urusan cinta saja, barangkali  Anda bersama pasangan/pacar Anda bisa mengerjakan tugas sekolah atau kuliah atau menyelesaikan program kerja secara bersama-sama tentu akan sangat menyenangkan dan penuh semangat bukan?
  • Pemilihan Lokasi atau Tempat untuk Berpacaran. Jadwal untuk berpacaran itu bisa dilakukan kapan saja sesuai dengan kesepakatan Anda bersama pasangan. Yang perlu diingat Adalah bagaimana Anda menentukan lokasi atau tempat yang asyik untuk berpacaran. Jika Anda bersama pacar berniat untuk sekedar  menghilangkan rasa penat, bosan dan BeTe, maka lokasi atau tempat seperti Cafe, Mall, Bioskop, Pasar Malam. dan Tempat Wisata sangat cocok untuk dipilih. Namun, jika Anda mengharapkan lebih dari itu karena berpacaran lebih ke memadu kasih, romantis ria dan “TeleTubies Ria” atau sebagainya, lokasi atau tempat yang sangat cocok adalah di Pantai, Wisata Pegunungan (Puncak) dan Taman Kota (Alun-Alun).
  • Pacaran Karena Cinta dan Sayang atau Nafsu?. Mungkin Anda bertanya-tanya apa maksud dari kalimat tersebut. Ya, seperti yang sudah banyak orang ketahui, bahwa hubungan percintaan hendaknya dilandasi oleh rasa cinta, kasih sayang yang murni lahir dari hati yang terdalam. Pacaran memang bukan untuk mengumbar hawa nafsu, melainkan untuk menunjukkan rasa cinta dan kasih sayang kepada pasangan. Tapi, tak ada salahnya jika dalam hubungan pacaran ada sedikit ‘bumbu’ nya. Hal ini wajar-wajar saja, asalkan tidak kebanyakan ‘bumbu’ nanti keasinan, hahahaha…
Mungkin itulah beberapa tips agar dalam menjalin pacaran tidak ngebosenin. Semoga hubungan percintaan Anda bersama pacar/pasangan selalu romantis,harmonis dan tentunya hubungan pacaran yang tidak membosankan.

Tidak ada komentar:

Pasang Emoticon Anda!

Posting Komentar